Persahabatan itu Indah


Sebuah persahabatan, mahal harganya untuk mendapatkan sahabat. Tapi gampang banget untuk menghancurkan sebuah persahabatan.
Bagiku, tidak mudah untuk membangun sebuah persahabatan yang berkualitas dan sempat agak trauma juga punya sahabat. Jadi kadang , diriku memilih untuk menjadi seorang teman daripada sahabat.
Dulu, pernah menjalin persahabatan tapi sahabat-sahabatku itu meninggalkan aku. Jadinya, aku malas untuk bersahabat mending teman aja deh..
Hmmm... But now it's different, aku mau menjalin persahabatan dengan siapa pun. Ini katanya seorang sahabatku juga :
Sahabat itu seperti bintang, dia tak selalu tampak, tetapi dia selalu ada.
Well, benar juga sih.. Sahabat memang tidak selamanya dekat secara fisik denganmu, tapi dia selalu ada untukmu.
Yah, mungkin dulu paradigmaku beda mengenai sahabat, aku berpikir bahwa sahabat itu harus selalu dekat dengan aku, kemana-mana dengan aku, emang bayangan?..
Aku juga tahu, bahwa sahabat yang baik adalah sahabat yang menyampaikan kebenaran padamu. Walaupun terkadang pedis rasanya dikritik, tapi itu benar. Bukan sahabat yang berusaha untuk selalu menyenangkan kamu, membuat kamu tertawa hahaha hihihi.. tapi ia tidak jujur padamu.
Kritikan dari sahabat bukan untuk menjatuhkan , tetapi untuk kebaikan dirimu sendiri..
For the end of this, i want to say thank you to all my best friend in the world, for being my Bestfriend. I love you..
Buat yang gak tau bahasa inggris, arti kalimat di atas adalah Dilarang Merokok..hehehe

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Si Dika "Kambing Jantan" buat Pelem

Alhamdulillah...sekarang aku sudah kerja

Manusia Bermanfaat